Kamis, 14 Juni 2012

Semangat dari Halestorm




Tidak percuma sampai berulang kali mencoba mendapatkan album Halestorm - The Strange Case Of ... 2012. Berasal dari kota kecil di Pennsylvania, yakni Red Lion mampu meramaikan musik dunia. Yupsss …album yang saya rekomendasikan untuk anda koleksi. Terutama untuk penyuka genre semacam The Oofspring maupun yang lebih dahulu populer dikalangan anak muda jaman saya dulu (hahahaskkss) siapa lagi kalau bukan Green Day ^_^.

Tetapi materi yang di tawarkan Halestorm, sebuah band yang mengusung beberapa genre (Hard rock, Alternatif metal, Heavy Metal, Post-grunge) terasa lengkap. Seperti ombak dipantai. Berderu-deru, kadang juga lembut ketika sudah pec`h membentur tembok-tembok karang. Wow, tidak berlebihan, dan tidak membutuhkan waktu lama untuk mencerna album kedua Halestorm ini. Mudah, sedikit nakal, bersemangat, dan entah kata apalagi yang harus saya tuliskan disini. 

Beruntung sekali, Album yang sudah rilis dipasaran 10 April 2012 telah saya dapatkan album Deluxe Editionnya. Karena pada edisi standar Anda hanya akan memperoleh 12 track. Sedangkan di edisi Deluxe ini, Anda akan mendapatkan 3 Track tambahan. Masing-masing track memiliki “fans” tersendiri. Pokoknya begitu lengkap bisa menyentuh penggemar yang baru saja mendengarkan album ini. Rekan saya saja pertama dengar lagu ini langsung berminat dan suka.

Mengandalkan Singles “Love Bites (So Do I) dan “Here’s to US” sensasi yang berdeda akan Anda rasakan disini. Tetapi menurut saya, semua lagu ditrack ini rata-rata enak untuk didengarkan. Review professional bahkan memberikan nilai tinggi untuk album ini. Suatu acuan pertama yang biasa Anda jadikan referensi sebelum mengoleksi Album apapun. Allmusic, Kerrang, Loudwire dan Live Metal mungkin bisa membatu Anda meyakinkan begitu Mantap jayanya album ini. Howard Benson seakan-akan menjadikan album ini menempati Peak position pada chart lagu didunia.

Halestorm beranggotakan :

  • Lzzy Hale – vocals, guitar, keyboards
  • Arejay Hale – drums, percussion, backing vocals
  • Joe Hottinger – guitar, backing vocals
  • Josh Smith – bass guitar, backing vocals
Dan dibantu beberapa auditional player :
  •  Jamie Muhoberac – Piano (Track 7)
  •  Phil X – Additional Guitars (Tracks 5 & 12)
  •  Wolfgang Van Halen – Additional Background Vocals (Track 12)
  •  Howard Benson – Producer
  •  Hatsukazu "Hatch" Inagaki – Additional Engineering
  •  Paul Decarli – Additional Engineering & Digital Editing
  •  Marc Vargool – Guitar Tech
  •  Jon Nicholson of Drum Fetish – Drum Tech
  •  Howard Benson & Lenny Skolnik – Keyboards and Programming


http://postimage.org/image/6ckaocsnb/
image host : Sengaja saya upload screenshot di server sebelah :) :)

Notes by: Wahyu Bharata Pratama, Private Collection

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar